Shear Connector Model Baru Mengapa Tidak?, Manfaatnya Toh Sama

Disadari atau tidak, penggunaan shear connector model baru sudah lama terjadi. Alasannya utama adalah untuk menghemat biaya, serta memanfaatkan material yang ada. Apakah berhasil menyamai shear connector lama?, Ulasan satu-satunya Anda temui hanya dalam artikel ini.

Shear connector adalah salah satu material dak beton untuk bangunan gedung, yang terpasang pada balok dengan jarak tertentu. Disebut connector (penghubung), karena kegunaannya untuk menghubungkan balok baja dengan plat/slab beton. Sekaligus untuk menahan beban geser yang terjadi pada beton komposit, dan meneruskannya pada balok struktur.

Bahan shear connector yang paling populer

Penting Anda ketahui, pemasangan shear connector hanya pada struktur baja. Oleh sebab itu, bahan untuk shear connector pasti terbuat dari baja. Yaitu besi beton polos, atau ulir. Namun demikian, bukan berarti besi jenis lain tidak bisa. Hemat kami sangat memungkinkan. Terlebih besi siku dan UNP. Asalkan melalui petunjuk ahli struktur bangunan.

Karena masih sebatas prediksi, maka bahan shear connector model baru ini tetap besi beton. kekuatannya telah terbukti. Dan telah melalui uji material. Sehingga banyak diterapkan pada gedung-gedung pencakar langir. Bahkan oleh referensi ahli-ahli bangunan sendiri. Hal itu membuktikan bahwa kekuatannya sama dengan shear connector lain. Oleh sebab itu, mengapa tidak?.

Ragam bentuk shear connector baja

Keseluruhan ada 4 macam bentuk shear connector. Jenis yang pertama adalah buatan pabrik. Terkenal dengan sebutan shear connector stud.  Terbuat dari baja karbon sedang (mild steel). Dengan 2 klasifikasi mutu, yakni class 4,6 dan 5,8. Artinya setiap shear connector memiliki daya tarik ≥ 55.000 Psi. Atau setara dengan SAE (Society of Automotive Engineers) Grid 2.

Connector ini bentuknya berupa batang, serta mirip sebuah paku. Namun bagian bawahnya dibuat tumpul. Tersedia berbagai macam ukuran. Mulai dari Ø13 hingga  Ø25 mm. Serta panjang antara 50-300 mm. Secara khusus kegunaannya adalah untuk jembatan, dan konstruksi berat lainnya. Seperti gedung bertingkat tinggi, dan pabrik. Dengan syarat tebal plat beton ≥20 cm. Kurang dari itu, silahkan Anda gunakan salah satu, dari 3 macam shear connector model baru.

 

sumber: https://arsitekta.com/shear-connector-model-baru-mengapa-tidak-manfaatnya-toh-sama/

Hubungi Kami